Jumat, 01 Mei 2009

Proteksi USB Flashdisk dari virus dengan file dummy

Seperti telah diketahui, flashdisk merupakan media pasif, sehingga apapun program yang di install di dalamnya tidak akan bisa berjalan (aktif) sendiri tanpa adanya sistem operasi. Meski sudah di install antivirus, tidak akan efektif melindungi dirinya sendiri jika di gunakan di komputer yang sudah terinfeksi virus


1. Seperti telah diketahui, flashdisk merupakan media pasif, sehingga apapun program yang di install di dalamnya tidak akan bisa berjalan (aktif) sendiri tanpa adanya sistem operasi. Meski sudah di install antivirus, tidak akan efektif melindungi dirinya sendiri jika di gunakan di komputer yang sudah terinfeksi virus.
2. Buka Command Prompt (All Programs > Accessories > Command Prompt)
3. Ketikkan perintah seperti berikut
fsutil file createnew "D:\file-dummy.dat" 1234567
Setelah itu tekan Enter, maka akan muncul informasi file dummy telah dibuat
Penjelasan: D:\file-dummy.dat merupakan file yang akan dibuat ( jika ada spasi, gunakan tanda petik) dan 123456 merupakan ukuran file yang akan dibuat. Jika berhasil, akan di hasilkan file dengan ukuran yang telah dimasukkan dan proses ini relatif sangat cepat.
Cara lebih mudah ?
Jika ingin cara lebih mudah dan tidak perlu mengetahui berapa free space yang tersedia atau kerepotan menggunakan Command Prompt, gunakan program sederhana dan kecil ini Dummy File Maker (18 KB). Cara penggunaannya cukup mudah, seperti penjelasan berikut :
Jalankan Dummy File Maker dari lokasi dimana akan dibuat file dummy, misalnya di flashdisk

1. Isi nama file yang diinginkan (File name) atau klik tombol “Random” untuk membuat nama file acak.
2. Pilih opsi “Using all free space in current drive” untuk membuat ukuran file sesuai dengan space yang tersedia.
3. Pilih “Place file in sub folder” jika ingin menempatkan file di sub folder sesuai dengan nama file
4. Klik tombol create
5. Selesai..

Download Dummy file maker ( 18 KB)


Catatan: Jika ukuran file yang ingin dibuat (free space) sangat besar ( mungkin ratusan MB atau lebih dari 1 GB), ada baiknya dibuat file-file dummy yang kecil. Karena mungkin windows explorer akan telihat hang ketika mengakses file yang cukup besar.
Cara ini tidak menjamin sepenuhnya aman, karena bisa saja virus menghapus file-file di flashdisk dan menginfeksinya. Tetapi dengan cara ini minimal kita bisa mengurangi resiko flashdisk terinfeksi virus atau diisi data oleh program atau orang lain. Jika flashdisk sudah mempunyai fitur write-protected dengan adanya saklar, tombol dsb, maka menggunakan fitur tersebut tentu akan lebih baik.

Memunculkan Run, Folder Options dan Task Manager yang dihilangkan Oleh Virus

Saat ini banyak sekali macam – macam virus yang berkembang dan sering menyerang PC kita salah satunya adalah virus dengan akibat hilangnya Run, Folder Options dan Task Manager. Virus macam ini memang banyak dijumpai dan banyak pula diantara kita yang tidak tahu cara mengatasinya. Jika anda menemui Virus yang menghilangkan Run, Folder Options, bahkan menonaktifkan menu Task Manager. Tak perlu repot disini saya akan coba berbagi ilmu dengan anda mengenai cara mengatasi virus tersebut.
Langka awalnya adalah:

1. Buka Menu Explorer
2. Masuk ke drive system, misalnya System anda pada drive C
3. Klick Windows – system32
4. Cari nama Gpedit atau Gpedit.exe
5. Jalankan file tersebut data kemudian Klick User Configuration
6. Pilih Administrative Templates
7. Lalu pilih Start Menu And Taskbar
8. Cari Tulisan Remove Run Menu From Start Menu
9. Klick kanan lalu Properties dan pilih Disabled
10. Kemudian Ok dan Refresh komputer anda


Lihat apakah Run anda sudah kembali seperti semula jika sudah jangan tutup Gpedit tadi karena saya akan memberi tau bagaimana memunculkan Task Manager.

Langkah – langkah:

1. Sama seperti cara diatas, masuk ke User Configuration
2. Pilih Administrative Templates
3. Klick System
4. Klick Ctrl+Alt+Del Options
5. Klick kanan lalu Properties dan pilih disabled untuk mengaktifkan dan enabled untuk menghilangkan Task Manager
6. Klick Ok dan refresh komputer anda

Kemudian lihat apa Task Magernya sudah mucul, kemudian langkah yang harus anda lakukan jika ingin Folder Optionsnya muncul adalah

1. Masuk ke User Configuration dari menu gpedit.msc
2. Pilih Administrative Templates
3. Kemudian Masuk kemenu Windows Components
4. Pilih Windows Explorer
5. Cari Removes The Folder Options Menu Item From The Tools menu
6. Klick kanan lalu Properties dan pilih disabled
7. Klick Ok dan refresh komputer anda

nah sekarang Run, Folder Options dan Task Manager sudah muncul kembali anda tidak perlu khawatir lagi apabila berhadapan dengan hal semacam ini...

dari berbagai sumber.