Kamis, 16 April 2009

Tips Flasdisk Kebal Virus Tanpa Software Apapun.

Bagi sebagian orang yang sering beraktivitas menggunakan Komputer, Laptop atau Notebook, USB Flash Disk sudah tidak asing lagi, dan saya yakin anda pun memilikinya karena USB Flash Disk adalah Removable Disk yang paling populer dan paling mudah penggunaannya yaitu tinggal colok langsung otomatis berjalan (Autorun), Selain itu harganya pun semakin lama semakin murah saja.

Karena fiturnya yang Autorun atau (begitu colok langsung otomatis berjalan) maka USB Flash Disk menjadi hardware yang paling rentan terkena virus, dan salah satu virus yang paling banyak menyebar adalah melalui Autorun.inf jadi secara otomatis apabila USB Flash Disk kita yang awalnya tidak ada virus jika dipasang di Komputer yang ada virusnya maka secara otomatis virusnya akan ter-infect juga ke USB Flash Disk anda dan begitu pula sebaliknya jika ada USB Flash Disk yang ter-infect virus jika dipasang ke Komputer yang bersih dan tanpa pengamanan antivirus maka PC tersebut akan otomatis terinfect virus..

Berikut ini sedikit tips pemakaian flash disk yang aman dari virus tanpa memakai antivirus portable flashdisk

1. Pada flashdisk buat folder / create folder dengan nama autorun.inf

Karena sebagian besar penyebaran virus melalui satu file yang namanya autorun.inf bentuknya semacam text notepad tapi dengan extention information (inf), kalau didalam Flashdisk kita sudah ada folder dengan nama autorun.inf, maka bila dipasang ke PC yg ada virusnya otomatis file autorun.inf tidak akan bisa masuk (tidak bisa mengubah folder yang sudah ada).

2. Pada folder atau Drive Flashdisk anda beri nama (Rename) dengan menggunakan atau menambahkan karakter ALT CODES (Karena virus tidak akan membaca file atau folder dengan nama yang ada karakter ALT CODES nya (tips nomor dua ini dapat mencegah virus screensaver (scr) masuk ke direktori anda)

untuk membuat karaktar ALT CODES menggunakan kombinasi tombol Alt + Codes

Untuk Keterangannya Download ALT CODES disini



3. Ubah atau tambahkan extention pada file anda yang anda anggap penting

Misalnya : Software – software atau dokumen – dokumen penting anda

Contohnya:

1. Ubah (Rename) extention exe menjadi exea, misalnya: PhotoshopCS.exe ubah menjadi PhotoshopCS.exea

2. Ubah (Rename) extention dokumen misalnya word : ubah .doc menjadi .docd

Laporan bulanan.doc menjadi Laporan bulanan.docd

3. Dan begitu seterusnya untuk file anda yang penting karena dengan begitu file tersebut tidak akan terbaca oleh virus dan oleh windows

4. Apabila file yang di rename extentionnya ingin digunakan maka extentionnya harus direname/ diubah seperti semula.

Dengan tips ini dapat meminimalisir setidaknya 80% virus yg akan mampir ke Flashdisk anda.

Semoga dapat bermanfaat
Mohon sharing kalau ada yang tau tips lain

2 komentar:

Posting Komentar